5 Tips Menulis Caption Instagram Menarik

10 June 2021 • By admin_it

Kita tau bahwa menulis caption Instagram atau dalam bahasa Indonesia disebut takarir, terkadang atau bahkan sering kali menjadi hal yang tidak mudah, khususnya caption untuk memasarkan suatu produk. Karena jika caption tidak tertulis dengan baik, Sobat bisa jadi kehilangan konsumen.

Menulis caption Instagram menarik
5 tips menulis caption Instagram menarik (Sumber: Freepik)

Kenapa caption Instagram penting?

Caption Instagram yang menarik akan membuat konsumen berhenti untuk scroll timeline dan fokus untuk membaca. Dan semakin lama audiens membaca, maka akan semakin besar peluang Sobat meningkatkan engagement dan konten Sobat juga akan dinilai tinggi oleh algoritma Instagram.

Selain itu, teks caption adalah alat yang ampuh yang dapat digunakan untuk mendorong konsumen menyukai, meninggalkan komentar, dan bahkan berkunjung ke situs web bisnis Sobat.

Terlebih lagi, takarir akan memberikan peluang besar untuk membangun hubungan yang lebih kuat dengan konsumen Sobat.

Bagaimana cara membuat caption yang menarik?

Bagaimana seharusnya caption yang menarik?

Caption Instagram yang baik adalah caption yang memberikan konteks, menjaga personality, dan mendorong konsumen untuk mengambil tindakan. Berikut tips membuat caption yang menarik.

Kalimat pembuka sangat penting

Kalimat pertama memegang peranan penting pada takarir. Apakah konsumen akan memutuskan untuk membaca atau melewati konten Sobat.

Pada kalimat pertama, Sobat dapat membuat kalimat yang memicu rasa ingin tahu audiens. Sobat bisa menuliskan suatu pertanyaan atau memberikan fakta berupa angka statistik.

Menulis kalimat pertama takarir dengan suatu pertanyaan akan membuat audiens tertarik untuk menemukan jawabannya. Dan, setelah itu mereka akan membaca takarir lebih lanjut.

Hal ini berlaku juga untuk kalimat pembuka berupa fakta angka statistik. Dengan menuliskan fakta berupa angka, maka audiens akan tertarik membaca lebih lanjut karena merasa mendapatkan informasi baru yang bermanfaat bagi mereka.

Tambahkan CTA

Tips selanjutnya untuk membuat caption yang menarik adalah dengan menuliskan CTA (Call To Action) atau ajakan bertindak. Menuliskan CTA akan sangat membantu dalam hal mendorong lebih banyak keterlibatan (engagement)

Selain itu, CTA yang baik juga dapat mendorong konsumen untuk mengunjungi situs web bisnis Sobat. Selanjutnya, jika website bisnis Sobat menarik, konsumen bahkan dapat mendaftar untuk berlangganan katalog dan melakukan pembelian.

Yang perlu Sobat ingat, buatlah CTA tetap singkat, menarik dan mendorong keterlibatan audiens sebanyak mungkin.

Menariknya dari CTA, Sobat tidak melulu harus berfokus pada peningkatan penjualan dengan menuliskan CTA “Yuk, beli sekarang!” atau “Promo terbatas, beli sekarang!”. Namun, Sobat dapat menuliskan CTA berdasarkan tujuan dari konten yang dibuat.

Adakalanya tujuan Sobat mengunggah konten adalah untuk mengetahui bagaimana pengalaman mereka dengan bisnis Sobat. Maka, pada kasus seperti ini Sobat dapat menuliskan CTA “Tuliskan pengalamanmu di kolom komentar, ya!”

Atau jika Sobat ingin menjangkau lebih banyak target konsumen, Sobat juga dapat meminta bantuan kepada audiens Sobat dengan menuliskan CTA “Tag temanmu yang perlu mengetahui produk ini!”, atau “Tag seseorang yang harus memakai produk ini!”.

Baca juga: Bagaimana Cara Membuat Copywriting yang Menarik untuk Bisnis

Gunakan jeda baris saat menulis

Jeda baris dalam caption
Contoh jeda baris dalam caption Instagram

Membuat caption Instagram yang singkat dan menarik adalah cara yang bagus untuk memastikan pesan Sobat tersampaikan, tetapi bagaimana jika Sobat memiliki banyak hal untuk disampaikan?

Nah, jika Sobat perlu menulis caption yang panjang, maka Sobat perlu memberikan jeda pada setiap akhir paragraf. Menambahkan jeda baris dalam caption Instagram akan membuatnya mudah dicerna, bahkan saat Sobat memiliki beberapa poin untuk disampaikan.

Gunakan gaya bahasa yang konsisten

Selain penggunaan tata bahasa dan ejaan yang tepat, salah satu bagian terpenting dari setiap takarir Instagram yang baik adalah menulis dengan gaya bahasa yang konsisten dan sesuai dengan kepribadian brand.

Takarir Instagram harus mencerminkan kepribadian merek, dan harus memiliki gaya bahasa yang sama dengan semua platform pemasaran yang bisnis Sobat miliki.

Secara umum, sebaiknya gunakan gaya yang lebih informal dalam takarir, karena ini akan membuat postingan Sobat lebih menarik dan merupakan cara yang sangat bagus untuk meningkatkan engagement.

Namun, jika Sobat ingin menggunakan gaya bahasa yang formal juga tidak masalah. Sobat hanya perlu menyesuaikan dengan bisnis yang Sobat miliki.

Gunakan emotikon

penggunaan emotikon dalam caption
Contoh penggunaan emotikon dalam caption Instagram

Kita tahu bahwa caption adalah komunikasi searah tanpa dapat melihat lawan bicara secara personal. Hal ini mengakibatkan audiens tidak mengetahui bagaimana raut wajah ataupun nada yang digunakan.

Untuk itu, sebagai alternatif, Sobat dapat menggunakan emotikon dalam caption Instagram untuk mengatasi keterbatasan tersebut.

Sobat dapat menyisipkan beberapa emoji di awal caption untuk menarik perhatian audiens, sehingga mereka ingin mengklik untuk membaca lebih lanjut, atau Sobat juga dapat mengganti seluruh kata dengan emotikon.

Menulis caption untuk bisnis memang tidak mudah, tapi semoga dengan 5 tips di atas dapat mempermudah Sobat menulis caption yang menarik.

Jika Sobat menyukai artikel ini dan tidak ingin ketinggalan artikel lain terkait bisnis serta tips&trik, Sobat dapat klik di sini.

Baca juga: 5 Tips Memanfaatkan Instagram untuk Bisnis Online

Bagikan kepada sobat lainnya

Download Aplikasinya

Enable Notifications OK No thanks