Mengenal Customer Journey dan Manfaatnya untuk Bisnis Sobat

12 October 2021 • By admin_it

Sebagai pelaku bisnis, memahami pelanggan sama pentingnya dengan bernapas. Karena mengidentifikasi siapa pelanggan Sobat adalah langkah awal yang tepat untuk memulai merencanakan strategi pemasaran yang efektif.

Namun, hal itu tidak cukup. Ketika Sobat akan membuat campaign sebagai salah satu strategi pemasaran, Sobat akan menemukan beberapa manfaat dari memahami customer journey yang dapat membuat perbedaan dalam membantu Sobat mencapai tujuan campaign yang dibuat.

Mengenal customer journey
Mengenal customer journey dan manfaatnya untuk bisnis Sobat (Sumber: Alvaro Reyes)

Apa itu customer journey?

Menurut Hubspot, customer journey atau perjalanan pelanggan adalah keseluruhan proses yang dilalui pelanggan atau calon konsumen untuk mencapai tujuan yang diinginkan.

Tujuannya dapat berupa melakukan pembelian, subscribe blog, mengikuti bulletin, bergabung dengan program loyalitas (loyalty program), atau apa pun di antaranya.

Dengan bantuan peta perjalanan pelanggan, Sobat akan mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang apa yang akan memotivasi pelanggan untuk mencapai tujuan yang telah Sobat tetapkan sebelumnya.

Setelah mengetahui definisi customer journey, sebenarnya apa saja, sih, manfaat yang akan Sobat dapatkan dengan mempelajari dan memahami customer journey? Yuk, simak penjelasannya di bawah!

5 manfaat customer journey

Sobat mendapatkan pemahaman lebih baik tentang pelanggan

Membuat peta perjalanan pelanggan memberikan Sobat wawasan tentang apa yang sedang di pikirkan target konsumen Sobat. Selain mengetahui siapa target konsumen secara demografi, Sobat juga akan mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang pertanyaan yang penting seperti:

  • Apa tujuan konsumen melakukan pembelian?
  • Apa sebenarnya poin masalah konsumen?
  • Apa tantangan konsumen dalam menyelesaikan masalah yang mereka hadapi?
  • Bagaimana perasaan konsumen ketika melihat campaign bisnis Sobat?

Jawaban atas pertanyaan-pertanyaan di atas jika diolah dengan baik dapat memberikan insight baru untuk strategi pemasaran bisnis Sobat dan meningkatkan pengalaman pelanggan.

Dapat mengidentifikasi dan menindaklanjuti masalah apa pun pada produk atau layanan Sobat

Tidak ada produk atau layanan yang sempurna. Bahkan hal-hal yang telah efisien di masa lalu bisa jadi menjadi masalah karena adanya perubahan di pasar. Inilah sebabnya Sobat perlu memiliki pola pikir tumbuh (growth mindset) untuk terus meningkatkan efisiensi dan efektivitas produk serta layanan.

Salah satu manfaat memahami customer journey adalah mampu mengatasi segala kekurangan yang mungkin dimiliki bisnis Sobat saat ini. Di sinilah wawasan pelanggan menjadi penting. Ketika Sobat melihat bisnis dari perspektif pelanggan, Sobat dapat mengidentifikasi dan bertindak pada setiap poin untuk perbaikan.

Dapat memberikan pengalaman pelanggan yang lebih baik

Berbicara tentang poin untuk perbaikan, mampu menciptakan pengalaman pelanggan yang lebih baik juga merupakan salah satu manfaat dari memahami customer journey. Ketika Sobat memiliki informasi yang jelas tentang latar belakang target konsumen dan masalah yang mereka hadapi, Sobat dapat mulai mengubah strategi untuk menciptakan pengalaman yang lebih optimal bagi mereka.

Perubahan ini tidak harus perubahan skala besar, tapi perubahan kecil seperti memilih CTA (call to action) yang lebih menarik untuk iklan Sobat. Untuk skala besar, Sobat dapat membuat proses baru untuk memastikan bahwa kebutuhan pelanggan Sobat terpenuhi.

Pada akhirnya, memiliki pemahaman yang tulus tentang pelanggan akan memungkinkan Sobat berkomunikasi dengan lebih banyak empati untuk membangun kepercayaan pada bisnis Sobat.

Menemukan peluang atau inovasi baru

Apakah Sobat merasa kesulitan untuk menemukan inovasi baru produk? Nah, menemukan peluang bisnis atau inovasi baru adalah manfaat lain dari memahami customer journey.

Selain itu memahami customer journey juga memberikan nilai tambah lain untuk bisnis Sobat. Ide inovasi yang Sobat temukan nantinya akan menjadi sangat unik dan sangat personal dengan bisnis karena didapat dari memahami pengalaman pelanggan bisnis Sobat sendiri. 

Efektivitas anggaran

Sobat pasti sering menjalankan banyak campign sebagai bagian dari strategi pemasaran Sobat, kan? Nah, dengan memahami customer journey, Sobat dapat meningkatkan efektivitas campaign karena Sobat turut melibatkan sisi pelanggan pada setiap bagian kampanye.

Untuk lebih memahami bagaimana customer journey dapat membantu Sobat memaksimalkan anggaran bisnis Sobat, pikirkan cara kerja penawaran di iklan untuk Facebook. Meskipun anggaran yang lebih besar dapat membantu Sobat menjangkau lebih banyak orang, relevansi juga memainkan faktor penting dalam kinerja iklan secara keseluruhan.

Itu dia 5 manfaat memahami customer journey untuk bisnis Sobat, jika Sobat menyukai artikel ini dan tidak ingin ketinggalan artikel baru terkait bisnis serta tips&trik, Sobat dapat klik di sini.

Baca juga: After Sales Service: Definisi dan Pentingnya untuk Bisnis

Bagikan kepada sobat lainnya

Download Aplikasinya

Enable Notifications OK No thanks