Happy Anniversary, Unitedpay!

3 December 2021 • By heppi

Desember selalu jadi bulan spesial untuk Unitedpay, karena di bulan ini Unitedpay berulang tahun.

Hingga hari ini kamu pasti sudah tau bahwa Unitedpay telah melakukan banyak inovasi baik dalam produk maupun layanannya. Untuk itu dalam rangka merayakan momen spesial ini, Unitedpay ingin mengajak kamu mengapresiasi perjalanan panjang yang telah Unitedpay lalui.

Happy anniversary Unitedpay
Happy anniversary, Unitedpay!

Unitedpay hari ini

Produk lebih lengkap

Unitedpay selalu menempatkan pengguna pada prioritas utama. Oleh karena itu, melihat kebutuhan pengguna yang terus bertambah dan lebih kompleks, produk yang kami tawarkan menjadi lebih banyak dan lengkap.

Sampai hari ini, Unitedpay memiliki beragam produk. Tidak hanya pulsa dan paket data, Unitedpay juga menawarkan produk voucher game, PPOB, uang digital, tiket kereta hingga pembayaran BPJS yang pastinya dapat memudahkan pengguna memenuhi berbagai kebutuhan.

Jumlah pengguna besar

Dengan bangga kami menyampaikan bahwa hingga hari ini pengguna Unitedpay di seluruh Indonesia telah mencapai +60.000 orang.

Tidak akan berhenti pada angka tersebut, Unitedpay berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik agar ada semakin banyak pengguna yang dapat merasakan kemudahan memenuhi kebutuhan hanya dalam satu aplikasi dalam genggaman mereka.

Tampilan aplikasi yang ramah pengguna

Suatu aplikasi seharusnya tidak hanya memberikan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan, tapi juga memberikan pengalaman pengguna yang menyenangkan saat menggunakan aplikasi baik dalam segi tampilan maupun proses penggunaan aplikasi.

Menyadari hal tersebut, tampilan aplikasi Unitedpay hari ini telah mengalami banyak perubahan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan berfokus pada pengalaman pengguna.

Program loyalitas pelanggan yang menarik

Sebagai aplikasi yang membantu pengguna untuk mulai berbisnis, perolehan keuntungan pasti menjadi pertimbangan pengguna saat menggunakan aplikasi Unitedpay. Oleh karena itu, untuk mendukung pengguna mengembangkan bisnis dan memperoleh keuntungan, Unitedpay memiliki program loyalitas pelanggan yang menarik.

Salah satunya adalah program point reward di mana pengguna akan mendapatkan point setelah transaksi penjualan produk berhasil. Point reward yang terkumpul nantinya dapat pengguna tukar dengan saldo.

Fitur sesuai dengan kebutuhan

Dari mulai cek histori transaksi, mengatur transaksi terjadwal agar tidak terlewatkan, menyimpan transaksi favorit, cetak struk, hingga transfer uang ke rekening yang diinginkan, sekarang semua bisa kamu lakukan di aplikasi Unitedpay.

Layanan Customer Service 24 jam dan cepat

Ada kendala saat menggunakan aplikasi atau transaksi? Customer service kami siap membantu kamu menyelesaikan kendala tersebut kapan saja. Kamu hanya perlu melaporkan kendala yang dihadapi melalui chat aplikasi ataupun via WhatsApp dan tim CS kami akan segera memproses kendala tersebut.

Apa yang akan dilakukan Unitedpay selanjutnya?

Inovasi dalam produk dan layanan yang sudah dilakukan hingga saat ini tentunya tidak akan berhenti. Kedepannya Unitedpay akan terus meningkatkan pelayanan, menambah produk dan memberikan program promo menarik kepada pengguna.

Terakhir, semua pencapaian ini tidak dapat tercapai tanpa dukungan tim yang hebat dan tangguh serta pengguna setia Unitedpay. Terima kasih sudah selalu mendukung. Mari terus bersama-sama di tahun-tahun berikutnya.

Bagikan kepada sobat lainnya

Download Aplikasinya